Twitter rilis fitur baru yang memungkinkan pengguna bisa memposting kicauan secara otomatis sesuai dengan waktu yang diinginkan. Ilustrasi. (LOIC VENANCE / AFP).
LENSAPANDAWA.COM – Twitter resmi merilis fitur baru yang bisa membuat penggunanya memposting sebuah kicauan secara otomatis sesuai dengan tanggal dan waktu yang ditentukan. Twitter mengatakan fitur itu akan membantu penggunanya yang belum selesai atau siap mengirim sebuah kicauan.
“Belum siap mengirim Tweet itu? Sekarang di twitter.com Anda dapat menyimpannya sebagai konsep atau menjadwalkannya untuk dikirim pada waktu tertentu,” kutip pernyataan Twitter.
[Gambas:Twitter]Twitter menyampaikan fitur tersebut sejauh ini hanya bisa dinikmati melalui desktop atau web seluler saja. Berdasarkan penelusuran, fitur baru itu tersedia ketika pengguna menulis sebuah kicauan lewat halaman Compose.
Pada halaman itu, pengguna akan melihat fitur baru dengan logo mirip kalender yang berada di sebelah logo untuk fitur ikon. Adapun cara menggunakannya, pengguna cukup menulis kicauan yang hendak diunggah.
Lalu, pengguna cukup menekan logo kalender itu untuk menentukan tanggal dan waktu unggahan dipublikasikan secara otomatis. Selain fitur tersebut, Twitter juga menawarkan fitur yang dapat menyimpan kicauan pengguna yang belum selesai dibuat atau telah dibuat namun tidak ingin segera diunggah.
Sebelumnya, kicauan yang diketik tidak bisa disimpan jika batal diunggah. Cara menggunakannya cukup sederhanya.
Pengguna yang belum selesai membuat kicauan cukup menekan logo panah ke arah kiri atau tanda silang yang biasanya digunakan untuk menutup halaman compose. Pada tahap itu, pengguna akan mendapat pilihan apakah ingin membuang kicauan atau menyimpannya.
Jika memilih simpan, pengguna dapat melihat kembali dengan membuka fitur ‘Tweet yang Belum Terkirim’ saat membuka kembali halaman Compose. Di dalam fitur itu, pengguna akan melihat kicauan yang tersimpan dalam draft dan yang telah dijadwalkan.
Demikian berita ini dikutip dari CNNINDONESIA.COM untuk dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian.