Sampah Pasar Dayamurni Mulai Membusuk Hingga Berserakan Di Bahu Jalan

0
478

Lensapandawa.com, Tubaba – Beberapa Pedagang Pasar Kelurahan Dayamurni, Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tulang Bawang Barat mengeluh akibat tumpukan sampah yang ada di Pasar setempat, bahkan berserakan ditepi jalan, serta menimbulkan bau tidak sedap.

Salah seorang pedagang menyampaikan keluhannya terkait tumpukan sampah yang hingga saat ini tidak diangkut oleh petugas Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tubaba. Akibatnya sampah tersebut berserakan dijalan hingga menimbulkan bau busuk.

Menurut Imam, “tumpukan sampah tersebut sejak hari minggu dan hingga saat ini belum ada petugas pengangkutan sampah yang datang, sehingga menyebabkan sampah menumpuk dan berserakan dijalan, bahkan menimbukna bau yang tidak sedap. Oleh karena itu, kami berharap agar petugas pengangkut sampah tidak lalai dalam menjalankan tugasnya, sebab kami sebagai pedagang telah memenuhi kewajiban kami untuk membayar salar setiap hari pasaran”, terangnya 29/03/2022.

“Hal tersebut bertujuan agar tumpukan sampah tidak berserakan dijalan, bahkan menimbukkan aroma tidak sedap. Untuk itu kami mengharapkan pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dapat mengarahkan para petugas pengangkut sampah agar setiap hari atau minimal dua hari sekali sampah tersebut diangkut, sehingga para pedagang maupun konsumen tidak merasa terganggu akibat tumpukan sampah yang menimbulkan aroma tidak sedap”, harapnya.

Senada dengan Imam, pedagang pakaian dipasar setempat juga mengungkapkan keluhannya terkait tumpukan sampah di Pasar Dayamurni. “Kami mengharapkan agar tidak menumpuk dan berserakan dijalan, petugas pemungut sampah dapat bekerja maksimal, sehingga pedagang maupun konsumen dapat merasa nyaman. Apalagi kami telah memenuhi kewajiban kami untuk membayar salar”, ungkap David. (Uya emen)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here