Resmi, Toyota Supra Lebih Mahal Rp350 juta dari BMW Z4

0
155
Resmi, Toyota Supra Lebih Mahal Rp350 juta dari BMW Z4Toyota GR Supra. (CNN Indonesia/Rayhand Purnama Karim JP)

LENSAPANDAWA.COM – Mobil sport kasta tertinggi Toyota, GR Supra, sudah diperkenalkan di Indonesia pada Juli lalu, namun harga jualnya belum ditetapkan. Kini, nyaris tiga bulan sejak diperkenalkan, Toyota Astra Motor (TAM) merilis banderolnya, yakni Rp1,995 miliar (on the road).

GR Supra merupakan varian tertinggi yang menggunakan mesin buatan BMW, yakni B58B30, 6-silinder, 2.998 cc. GR merupakan kependekan dari Gazoo Racing, divisi performa Toyota global.

Toyota juga menjual varian standar Supra yang memakai mesin BMW lebih kecil, yakni B48B20 4-silinder, 1.998 cc. Namun varian ini belum dijual di Tanah Air.

Banderol GR Supra lebih mahal ketimbang model kembarannya, generasi baru Z4, yang sudah meluncur di dalam negeri pada April. BMW Indonesia hanya menjual satu varian, yakni Z4 sDrive30i M Sport, dengan harga Rp1,64 miliar (on the road). Perbedaan ini wajar sebab Z4 yang ditawarkan BMW Indonesia itu menggunakan mesin 1.998 cc.

GR Supra bakal punya pesaing setimpal bila BMW Z4 M40i dengan mesin 2.998 cc sudah meluncur di Indonesia.

TAM menjelaskan sejak diperkenalkan secara global di Detroit Auto Show pada Januari, generasi kelima Supra banyak diminati penggemar mobil sport di seluruh dunia. Tingginya permintaan itu bikin suplai unit ke Indonesia terbatas.

Sejak diperkenalkan di Indonesia, TAM melaporkan pemesannya sudah lebih dari 15 orang. TAM akan mendistribusikan empat unit pertama buat konsumen pada pertengahan Oktober.

“Kami harapkan tambahan GR Supra di fase kedua nanti dapat memenuhi minat para konsumen yang sudah ada sejauh ini, setidaknya diusahakan pada akhir bulan Desember 2019, atau paling lambat pada Januari 2020,” kata Executive General Manager TAM Fransiscus Soerjopranoto, melalui keterangan resmi, Selasa (1/10).

Demikian berita ini dikutip dari CNNINDONESIA.COM untuk dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here