Asteroid Sebesar Lapangan Sepakbola Bakal Lintasi Bumi

0
201
Asteroid Sebesar Lapangan Sepakbola Bakal Lintasi BumiNASA mendeteksi asteroid berukuran lapangan sepakbola akan melintasi bumi pada Sabtu (6/6) malam waktu AS, atau Minggu (7/6) siang waktu Indonesia. Ilustrasi. (iStockphoto/dzika_mrowka).

LENSAPANDAWA.COM – Badan Antariksa Amerika (NASA) mendeteksi asteroid, diperkirakan berukuran lapangan sepakbola, akan melewati bumi pada Sabtu (6/6) pukul 11.20 malam waktu AS atau Minggu (7/6) waktu Indonesia.

Asteroid yang memiliki nama ilmiah Asteroid 2002 NN4 ini, menurut para peneliti Pusat Studi Objek Dekat Bumi NASA memiliki diameter 1.870 kaki atau sekitar 570 meter dan tidak berpotensi menghantam bumi.

Sebab, 2002 NN4 berjarak 3,2 juta mil dari bumi dan 13 kali lebih jauh dari bulan. NASA memastikan bahwa kejadian ini tidak perlu dikhawatirkan dan terbilang sangat normal.

Peneliti dari Kantor Koordinasi Pertahanan Planet NASA Lindley Johnson menuturkan pernah ada asteroid berdiamater 55 kaki atau sekitar 16 meter yang menghantam salah satu kota di Rusia pada 2013 silam dan melukai setidaknya 1.000 orang.

[Gambas:Twitter]

Kendati demikian, Johnson mengatakan probabilitas asteroid menghantam bumi terjadi setiap dua atau tiga abad.

Sebelumnya, pada Agustus 2019 lalu, asteroid yang serupa dengan 2002 NN4 juga sempat melintasi bumi, seperti dikutip CNN.com.

Para peneliti mengungkapkan bahwa Asteroid 2002 NN4 akan kembali berada dekat bumi pada Juni 2029.

Berdasarkan data Pusat Studi Objek Dekat Bumi NASA, ada sejumlah asteroid dengan diameter lebih dari 400 meter yang melintas dekat bumi sepanjang tahun 2020.

Bulan Mei lalu, ada dua asteroid besar yang melintasi bumi, yaitu 2008 TZ3 dan 1997 BQ. Asteroid 2008 TZ3 dikategorikan sebagai asteroid kelas Apollo yang berada dekat dengan bumi.

Diameter Asteroid itu diperkirakan sebesar 220-490 meter dengan magnitude mutlak sebesar 20.4.

Lalu, ada asteroid 1997 BQ, memiliki diameter 800 meter sampai 1,8 kilometer atau sebanding dengan jembatan Golden Gate.

1997 BQ masuk kelompok PHA. Asteroid ini mengorbit Matahari setiap 844 hari (2,31 tahun) dan sempat melintas dekat Bumi pada 21 Mei 2020.Sumber: (din/bir)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here