Badan Intelijen Negara (BIN) Lampung Lakukan Vaksin Kepada 170 Siswa SD

0
164

Lensapandawa.com, Tubaba – Guna memutus mata rantai penyebaran virus covid-19, sebanyak 170 siswa Sekolah Dasar (SD) Negeri 13 Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat mendapatkan suntikan vaksinasi tahap ke dua. Kegiatan tersebut berlangsung di gedung SD setempat pada Rabu 23 Februari 2022.

Kegiatan vaksinasi yang digalakkan oleh Badan intelijen Negara Republik Indonesian Daerah Lampung, sangat antusias diikuti oleh para siswa/siswi UPT SD Negeri 13 Tulang Bawang Tengah (Tiyuh Tirta Kencana).

Kegiatan vaksin tersebut dilaksanakan diruang kelas oleh pihak Tenaga Kesehatan (Nakes) Puskesmas Tiyuh Candra Mukti. Dalam pantauan awak media, para siswa yang mengikuti vaksin didampingi langsung oleh orang tua/wali murid, serta pihak dewan guru.

Pemberian vaksin bagi anak usia 6-12 tahun ini bertujuan melindungi mereka dari paparan Covid-19 dan memberikan keamanan saat melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.

Sekedar informasi, bahwa pada bulan Februari, Badan Intelijen Negara Republik Indonesia Daerah Lampung telah melakukan pencapaian vaksinasi sebanyak 3000 dosis untuk kaum pelajar hingga dewasa. (Uya emen/*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here