Serang Banten – Di bawah kepemimpinan Ibu MINTARSIH.SE selaku Ketua Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Indonesia Anti Narkotika ( DPD GIAN ) Serang Raya Provinsi Banten mengalami banyak peningkatan, baik dari segi komunikasi dan , pelayanan kepada masyarakat melalui kampanye anti narkoba.
Hal ini dikarenakan Ibu MINTARSIH.SE ,memegang teguh niat memerangi narkoba dengan cara mengedukasi tentang bahaya narkotika kepada generasi muda, mengajarkan norma-norma agama kepada anak-anak sejak dini untuk lebih berperilaku baik agar dikemudian hari mereka menjadi penerus bangsa yang amanah.
Ketua DPD GIAN Serang Raya Ibu Mintarsih. SE. menyampaikan kepada Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Indonesia Anti Narkotika bahwa dalam waktu dekat ini DPD GIAN Serang Raya akan membangun Fasilitas Rumah Sehat Dan Rehabitasi Korban Kecanduan NARKOBA, “ insyaallah dalam waktu dekat ini kita akan membangun Fasilitas Rumah Sehat Dan Rehabitasi Korban Kecanduan NARKOBA”ujarnnya.
Ibu Mintarsih.SE. menjelaskan , pembangunan Fasilitas Rumah Sehat Dan Rehabitasi Korban Kecanduan NARKOBA tersebut berkat bantuan dari Wali Kota Serang H.SYARIFUDIN.S.Sos.M.Si., “Bapak Wali Kota Serang H.SYARIFUDIN.S.Sos.M.Si. telah berkenan memberi hibah lahan seluas 1 Ha kepada DPD GIAN Serang,untuk dibangun Fasilitas rumah sehat dan rehabilitasi korban kecanduan narkoba”ucapnya.
Terimakasih Juga Disampaikan Oleh Ketua DPD Serang Kepada KH.OJAD atau ABAH OJAD yang telah memfasilitasi DPD Serang Sehingga Pak Wali Kota Serang Berkenan Memberi Lahan Bahkan Kantor Sekretariat Untuk DPD GIAN Serang
“Saya sebagai Ketua GIAN DPD Serang Raya mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada Bapak Walikota Serang H.SYARIFUDIN.S.Sos.M.Si”sambungnya.
Sementara itu, Ketua Umum Gerakan Indonesia Anti Narkotika R.Guntur Eko Widodo ketika diminta komentarnya di Jakarta selasa .12/11/ 2019. mengatakan sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada Walikota Serang H.SYARIFUDIN.S.Sos.M.Si yang telah menghibahkan lahan seluas 1 ha, untuk pembangunan Fasilitas rumah sehat dan rehabilitasi korban kecanduan narkoba.
Guntur mengungkapkan, di tengah maraknya peredaran narkoba saat ini, bantuan tersebut sangat berarti dan mendukung dalam hal pemberantasan narkoba.
“Saya atas nama keluarga besar Gerakan Indonesia Anti Narkotika mengucapkan terima kasih kepada Pak Walikota Serang H.SYARIFUDIN.S.Sos.M.Si karena telah memberikan fasilitas, dihibahkan lahan untuk pembangunan fasilitas rumah sehat dan rehabilitasi korban kecanduan narkoba,. Semua ini satu wujud nyata bahwa bapak H.SYARIFUDIN.S.Sos.M.Si beliau mendukung Serang bebas narkoba,”ujarnnya.
Selain itu Guntur juga mengapresiasi kinerja seluruh anggota GIAN DPD Serang Raya yang telah berhasil menjalin kerja sama dengan semua pihak agar sama sama u memerangi narkoba yang selama ini adalah musuh masyarakat. “ saya atas nama DPP GIAN dan atas nama pribadi mengapresiasi dan berterima kasih kepada seluruh jajaran DPD GIAN Serang Raya dari ketua, sekretaris, bendahara dan seluruh bidang – bidang lainya yang tidak saya sebut satu persatu, semoga kinerja DPD GIAN Serang Raya makin ditingkatkan lagi, dan jangan kita cepat merasa puas, ini adalah langkah yang baik, bahwa keberadaan GIAN di Serang nyata dan mari kita sungguh – sungguh agar peredaran narkoba di serang bisa teratasi dan ini Semoga Dapat menjadi Motivasi Bagi Perjuangan GIAN di Seluruh Indonesia .Bersama GIAN Pastikan Menjadi GARDA Terdepan Menuju Masyarakat Indonesia hidup Sehat Cerdas Bersih Bersih Narkoba “tutupnya. (RED/ FPRN)