India larang ekspor obat malaria di tengah wabah virus corona

0
146
India larang ekspor obat malaria di tengah wabah virus coronaHydroxychloroquine. ANTARA/Shutterstock/am.

LENSAPANDAWA.COM – Pemerintah India mengatakan pada Rabu bahwa mereka melarang ekspor hydroxychloroquine dan formulasi yang dibuat dari obat itu, ketika para ahli menguji kemanjuran obat tersebut dalam membantu merawat pasien yang terinfeksi COVID-19.

Saat ini tidak ada perawatan yang disetujui, atau vaksin pencegahan untuk COVID-19, penyakit pernapasan yang sangat menular dan acap kali mematikan yang disebabkan oleh virus corona baru. Para peneliti sedang mempelajari perawatan yang ada dan melakukan penelitian, tetapi sebagian besar pasien saat ini hanya menerima perawatan pendukung seperti bantuan pernapasan.

Hydroxychloroquine, obat malaria, adalah salah satu obat yang sedang diuji, sebagai pengobatan potensial untuk pasien dengan penyakit ini. Awal pekan ini, Perhimpunan Apoteker Sistem Kesehatan Amerika (ASHP), yang mencatat daftar kekurangan pasokan obat, mengatakan hydroxychloroquine masuk dalam kategori kurang.

Sumber: Reuters

Demikian berita ini dikutip dari ANTARANEWS.COM untuk dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here