Kanada tutup perbatasan dengan AS

0
319
Kanada tutup perbatasan dengan ASPenumpang antre untuk masuk ke sebuah pesawat kargo yang dicarter pemerintah AS untuk mengevakuasi warga negara Amerika dan Kanada akibat merebaknya wabah virus Corona di Bandara Internasional Wuhan Tianhe, Wuhan, China, Jumat (7/2/2020). ANTARA FOTO/Edward Wang/via REUTERS/wsj.

LENSAPANDAWA.COM – Kanada menutup perbatasan bagi seluruh warga negara asing, kecuali penduduk Amerika Serikat, pada Senin, dan Perdana Menteri Justin Trudeau meminta warga Kanada untuk tetap tinggal di rumah untuk membantu membendung penyebaran virus corona baru.

"Kami akan menolak masuk ke Kanada untuk orang-orang yang bukan warga negara Kanada atau penduduk tetap," kata Trudeau kepada wartawan pada konferensi pers di luar rumahnya.

Dia sendiri berada di bawah karantina setelah istrinya didiagnosa positif terjangkit COVID-19 beberapa saat lalu.

Trudeau juga menjelaskan pihaknya juga akan memerintahkan semua operator transportasi udara untuk melarang penumpang yang memiliki gejala-gejala COVID-19 untuk naik pesawat dan datang ke Kanada.

Mulai hari Rabu (18/3), hanya akan ada empat bandara Kanada yang melayani penerbangan internasional, yakni Bandara Toronto Pearson, Bandara Montreal Trudeau, Bandara Internasional Vancouver, dan Bandara Internasional Calgary.

Penerbangan domestik serta penerbangan dari Amerika Serikat, Meksiko, Karibia, serta Saint Pierre dan Miquelon tidak terdampak oleh kebijakan tersebut.

Warga negara Kanada yang tengah bepergian ke negara lain diminta untuk kembali menggunakan penerbangan komersial sebelum kebijakan berubah. "Apabila anda berada di luar negeri, inilah saatnya anda pulang," kata Trudeau.

Sumber: Reuters

Demikian berita ini dikutip dari ANTARANEWS.COM untuk dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here