Pemerintah upayakan tambahan mobil laboratorium di Jawa Timur

0
135
Pemerintah upayakan tambahan mobil laboratorium di Jawa TimurKetua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Doni Monardo. (ANTARA/ (Muhammad Zulfikar)

LENSAPANDAWA.COM – Pemerintah pusat melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 akan mengupayakan penambahan tiga unit mobil laboratorium untuk Provinsi Jawa Timur sebagai upaya penanganan virus corona di daerah itu.

"Tiga unit kita upayakan lagi, satu di Lumajang, satu di Surabaya dan satu lagi di Sidoarjo," kata Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Doni Monardo saat meninjau mobil laboratorium bio safety level dua di Surabaya yang dipantau di Jakarta, Rabu.

Dalam waktu dekat pemerintah segera mengirimkan tiga unit tambahan mobil laboratorium tersebut sebagai upaya percepatan penanganan Corona Virus Disease 2019 atau COVID-19 di Provinsi Jawa Timur.

Doni mengakui dalam beberapa waktu terakhir kasus peningkatan COVID-19 memang terjadi di Provinsi Jawa Timur. Namun dalam waktu bersamaan pemerintah setempat juga berupaya melakukan percepatan penanganan.

"Pemerintah Jawa Timur dan Kota Surabaya memperbanyak laboratorium untuk pemeriksaan," kata dia.

Sesuai arahan Presiden kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, kata dia, pemeriksaan dan testing yang masif harus terus dilakukan di Tanah Air.

Untuk percepatan penanganan COVID-19 di Jawa Timur, pemerintah pusat telah mengirimkan dua unit mobil laboratorium bio safety level dua.

Selain mengandalkan teknologi Polymerase Chain Reaction (PCR), pemerintah juga telah mengombinasikan data analitik sehingga pasien ODP dan PDP akan diketahui, kemudian direkam dan dianalisa dengan anggota keluarga hingga tetangga pasien tersebut.

Dengan cara tersebut tenaga medis akan lebih mudah mengetahui dan tepat sasaran mengkarantina siapa saja yang terpapar COVID-19 dari pasien sebelumnya.

Demikian berita ini dikutip dari ANTARANEWS.COM untuk dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here