Putra Jaya Umar: Mari Kita Benahi Partai Golkar Bersama.
Tulang Bawang Barat, Lensapandawa.com – HUT ke-58 DPD tingkat dua Partai Golongan karya (Golkar) kabupaten Tulang Bawang Barat, mengadakan Donor Darah serta jalan sehat.
Acara yang di pusatkan di lapangan Kelurahan Daya Murni, kecamatan Tumijajar, yang di ikuti oleh begitu banyak peserta jalan sehat dari berbagai tempat di kabupaten Tubaba.
Sebelum acara jalan sehat di mulai peserta mendapatkan sebuah kupon undian berhadiah.
Jalan sehat pun star dari lapangan setempat dengan jarak tempuh hingga dua kilo dengan finis di lapangan kembali.
Sebelum pembagian hadiah acara di mulai dengan berdoa serta sambutan oleh ketua DPD tingkat dua Putra Jaya Umar dilanjutkan sambutan dari ketua pelaksana Saiful Mudofi.
Pada kesempatan tersebut Putra Jaya Umar, mengungkapkan di momen HUT ke-58 partai Golkar DPD tingkat dua Tubaba akan selaras dengan amanat DPP pada pesta demokrasi mendatang.
“Mari kita benahi Partai Golkar bersama, Partai ini terbentuk dari rakyat untuk rakyat, dengan kita bersinergi dan berkontribusi, semoga di pilkada 2024 akan menuai hasil seperti yang kita harapkan yaitu Golkar menang untuk negeri,” harap Putra.
Sementara ketua panitia pelaksana, Saiful Mudhofi menjelaskan jalan sehat bersama Golkar ini diadakan serentak seluruh DPP hingga DPD seluruh Indonesia, kegiatan ini informasi mendapatkan rekor muri.
” Hari ini sebanyak 514 titik se-Indonesia DPP maupun DPD Golkar melaksanakan jalan sehat, kegiatan ini akan mendapatkan sebuah rekor muri,” katanya.
Saiful berharap, semoga Partai pohon beringin ini menjadi tempat yang paling teduh dalam memperjuangkan hak rakyat.
” Golkar berjaya, ini merupakan merupakan kebangkitan Partai Golkar di Kabupaten Tubaba, terimakasih untuk semua peserta yang telah mengikuti jalan sehat bersama Golkar,” seru Saiful.
Acara pun dilanjutkan dengan pembagian hadiah melalui acak, adapun door prize yang disiapkan dua sebuah sepeda, kulkas, mesin cuci, kompor gas, kipas angin, televisi,serta banyak lagi hadiah lainnya. Acara berlangsung dengan meriah serta hikmah dengan bernyanyi bersama.
(Uya)