Dua pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP Valentino Rossi dan Maverick Vinales berjumpa puluhan penggemar dan anggota komunitas Yamaha di Tangerang, Selasa (4/1). (Foto: CNN Indonesia/Rayhand Purnama Karim JP)
LENSAPANDAWA.COM – Dua pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP Valentino Rossi dan Maverick Vinales berkunjung ke Indonesia dan berjumpa puluhan penggemar dan anggota komunitas Yamaha dalam acara meet and greet di Hotel Internasional Bandara, Tangerang, Selasa (4/1).
Keduanya pun sempat ikut dalam pengukuhan tim balap 2020 Yamaha Racing Indonesia (YRI).
Dalam kunjungannya, Rossi dan Vinales juga turut ikut agenda perkenalan Yamaha Nmax 155 2020.
Rossi dan Vinales pun menyempatkan diri melakukan uji coba motor Yamaha bersama komunitas pengguna motor Yamaha di area Hotel Bandara. Rossi menunggangi Nmax, sementara Vinales mengendarai WR155R.
Menurut pebalap veteran MotoGP Valentino Rossi, Nmax salah satu skuter matik (skutik) favoritnya. Ia pun cukup kagum dengan perubahan pada Nmax 2020.
“Saya selalu memakai motor ini di paddock, saya menikmatinya. Dan sekarang motor ini bisa terkoneksi dengan ponsel,” kata Rossi di kawasan Tangerang.
[Gambas:Video CNN]
Rekan satu tim Rossi, Vinales juga menyampaikan pendapatnya tentang Nmax dalam acara sama. Bagi Vinales, Nmax baru mengalami perubahan cukup siginfikan.
“Saya ingat ketika memperkenalkan motor ini tahun lalu. Ini motor yang pintar dan saya sangat menyukainya,” ucap Vinales.
Yamaha Nmax generasi kedua dilengkapi fitur anyar yang tidak dimiliki kompetitor pada motor sekelas, salah satunya soal sistem koneksi antara sepeda motor dengan telepon genggam pengguna Nmax. Fitur ini dinamakan Communication Control Unit (CCU).
Fitur ini dapat terkoneksi setelah pengguna Nmax mengunduh aplikasi My Yamaha (Y-Connect/Yamaha Motorcycle Connect) yang tersedia di playstore dan appstore.
Demikian berita ini dikutip dari CNNINDONESIA.COM untuk dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian.