Lensapandawa.com, Tubaba – Mendapatkan no urut 2 Rudini Calon Kepala Tiyuh (Desa) Kibang Budi Jaya kecamatan Lambu Kibang Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) siap membuat perubahan.
Hal tersebut disampaikan Rudini seusai mengikuti pengundian no urut yang di laksanakan di Balai Tiyuh Kibang Budi Jaya pada Senin 1 November 2021. Dengan visi, misi dan slogan yang melekat, Rudini yakin langkahnya untuk membuat suatu perubahan di Tiyuh Kibang Budijaya akan diaminkan oleh masyarakat.
Mengedepankan rasa gotong royong, jujur, adil, sejahtera, berbudaya dan beralak mulia itulah yang menjadi keinginan Rudini jika ia diberikan amanah oleh masyarakat Kibang Budi Jaya.
Tak hanya itu, masih didalam visi dan misinya, Rudini akan mewujudkan pemerintah tiyuh yang jujur dan berwibawa pengambilan keputusan yang cepat dan tepat, mengedepankan musawarah mupakat, meningkatkan profesionalitas dan meningkatkan sarana dan prasarana tiyuh yang memandai. Meningkatkan kesejahteraan, pelayanan kesehatan, perekonomian dan meningkatkan kehidupan masarakat tiyuh secara dinamis dalam segi keagamaan dan kebudayaan.
“Insya Allah, dengan tekad, niat, serta do’a restu kedua orang tua dan keluarga terlebih dukungan masyarakat Kibang Budijaya yang saya yakin masyarakat menginginkan suatu perubahan,” ucap Rudi panggilan akrab Rudini, Senin (1/10/2021).(sahmen)