Harga bawang merah anjlok Rp12.000/kg di Baturaja Sumsel

0
156
Harga bawang merah anjlok Rp12.000/kg di Baturaja SumselBawang merah (Foto dokumen Antara)

LENSAPANDAWA.COM – Harga bawang merah di sejumlah pasar tradisional Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, anjlok menjadi sekitarnRp12.000/kilogram (kg) dari sebelumnya yang mencapai Rp22.000/kg.

"Sekarang harga bawang merah murah hanya dipatok pedagang Rp12.000/kg," kata salah seorang pedagang bawang di Pasar Baru, Ogan Komering Ulu, Yanto di Baturaja, Minggu.

Menurut dia, penurunan harga yang terjadi sejak beberapa hari terakhir tersebut dipicu petani pemasok dari Pulau Jawa sedang panen raya bawang sehingga harganya turun drastis.

"Menurut informasi petani bawang di Pulau Jawa sedang panen sehingga harga jualnya di tingkat agen sekarang ini murah," katanya.

Penurunan harga tersebut, kata dia, berdampak pada omzet yang didapat dari hasil menjual bawang meningkat drastis karena banyak masyarakat membeli dalam jumlah banyak sejak harganya murah.

"Sebelumnya bawang yang terjual paling sebanyak 20-25 kg/hari. Namun sejak harga anjlok menjadi Rp12.000/kg, penjualan mencapai 50 kg/hari," kata Sutina pedagang lainnya.

Selain itu, lanjut dia, stok bawang di pasaran di wilayah setempat saat ini juga mencukupi untuk memenuhi permintaan pasar yang saat ini cukup tinggi seiring dengan penurunan harga tersebut.

"Bahkan, persediaan bawang merah sangat banyak sehingga kami tidak sulit untuk mendapatkan barang untuk dijual," ujarnya.

Demikian berita ini dikutip dari ANTARANEWS.COM untuk dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here