Kepastian nasib Bundesliga tertunda sepekan lagi di tengan pandemi COVID-19

0
145
Kepastian nasib Bundesliga tertunda sepekan lagi di tengan pandemi COVID-19Logo kompetisi sepak bola Bundesliga Jerman. (ANTARA/Gilang Galiartha)

LENSAPANDAWA.COM – Kepastian nasib Bundesliga musim 2019/20 kembali tertunda sepekan lagi setelah Pemerintah Jerman pada Kamis waktu setempat mengumumkan penundaan pengambilan keputusan terkait kemungkinan kelanjutan kompetisi di tengah pandemi COVID-19.

Liga dan para pesertanya yang terancam krisis finansial berharap Pemerintah Jerman segera memberi lampu hijau untuk menyudahi penangguhan kompetisi yang sudah berlangsung dua bulan lamanya, tetapi Kanselir Angela Merkel mengumumkan bahwa keputusan terkait itu baru akan diambil pada 6 Mei.

"Yang terpenting adalah semua orang tetap disiplin dan berpegang pada panduan kesehatan," kata Merkel sebagaimana dilansir Reuters, Jumat, sembari menambahkan bahwa urusan terkait ajang olahraga baru diambil dalam rapat pekan depan.

Hal itu diumumkan Merkel setelah melakukan rapat virtual dengan gubernur 16 wilayah terkait rencana pelonggaran karantina wilayah dan menyatakan membuka kembali taman bermain, museum serta tempat ibadah didampingi pemantauan.

Pihak operator liga di Jerman, DFL, yang sebelumnya sudah mengajukan proposal berisi protokol kesehatan melanjutkan kompetisi tanpa penonton, menyatakan menerima belum ada keputusan tetapi bersiap untuk kembali menggulirkan musim pada Mei.

"DFL dan klub-klub bersiap untuk melanjutkan musim pada Mei, didampingi panduan kesehatan," demikian pernyataan DFL.

Sepak bola di Jerman sudah tertangguhkan sejak pertengahan Maret dan COVID-19 telah menjangkiti sekira 160 ribu orang hingga Kamis serta memakan sedikitnya 6.300 korban jiwa.

DFL tentu berupaya untuk menyelesaikan sisa sembilan pertandingan musim 2019/20 selambat-lambatnya pada 30 Juni sesuai dengan kesepakatan kontrak bersama para sponsor dan pemilik hak siar.

Demikian berita ini dikutip dari ANTARANEWS.COM untuk dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here