Pesepak bola Perseru Badak Lampung FC Marcus Vinicius Vidal (kanan) mencoba melewati pesepak bola PSS Sleman Jajang Sukarma (kiri) pada pertandingan Liga 1 2019 di Stadion Sumpah Pemuda Lampung, Lampung, Jumat (9/8/2019). ANTARA FOTO/Ardiansyah/wsj.
LENSAPANDAWA.COM – Pelatih Perseru-Badak Lampung Milan Petrovic mengakui masih butuh waktu untuk meramu kesebelasan ini agar menjadi sebuah tim yang tangguh ke depannya dalam mengarungi Liga 1 Shopee Indonesia 2019.
"Kita tidak bisa menilai dengan situasi seperti ini karena memang waktu persiapan yang masih kurang. Jelas kita akan adakan evaluasi menyiapkan semuanya di pertandingan selanjutnya," kata Milian Petrovic saat sesi wawancara dengan media, di, Bandarlampung, Jumat.
Dia mengatakan, bahwa secara keseluruhan pemainnya sudah menjalankan strateginya terbukti dengan sejumlah peluang yang dimiliki Perseru-Badak Lampung yang tidak berbuah gol.
"Pemain kami bermain baik tapi memang PSS adalah tim yang kuat dan solid terbukti mereka saat ini berada di papan atas," kata dia.
Mantan pelatih kesebelasan Arema Malang tersebut mengaku kecewa atas kekalahan 2-0 dari PSS Sleman terlebih ini adalah pertandingan pertamanya melatih Perseru-Badak Lampung.
"Saya kecewa namun ini adalah hal yang normal dalam sebuah pertandingan sepak bola," jelas dia.
Dia mengatakan, ke depan akan meminta penambahan pemain kepada pihak manajemen untuk memperkokoh ke dalaman timnya.
"Setelah beberapa pertandingan kita akan evaluasi tim ini dan kita akan menambah pemain sesuai kebutuhan. Belum tau posisi mana yang akan ditambah, kita akan evaluasi setelah 4 atau 5 pertandingan," jelas Milan Petrovic.
Pada pertandingan tersebut gol pertama PSS Sleman dicetak melalui tendangan jarak jauh pemain tengah mereka Brian F di menit 37 babak pertama.
Sedangkan gol kedua di cetak oleh penyerang asing mereka Yevhen Bokhashvili menit 88 babak kedua memanfaatkan serangan balik cepat.
Demikian berita ini dikutip dari ANTARANEWS.COM untuk dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian.