Renang Lampung turun di empat nomor hari ini

0
149
Renang Lampung turun di empat nomor hari iniAtlet renang Lampung siap bertarung di Porwil X Sumatera, di Bengkulu (Antara Lampung/HO)

LENSAPANDAWA.COM –

Cabang olahraga renang Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) X Sumatera di Bengkulu mulai digelar hari ini di kolam renang Rafflesia Pantai Panjang Bengkulu.

"Anak-anak sudah siap bertanding dan Alhamdulillah dalam keadaan sehat wal-afiat. Mohon doanya, kami akan mengikuti babak penyisihan pada pagi hari, dan mudah-mudahan anak diberikan kemudahan untuk lolos ke final yang juga akan dipertandingkan sore ini," kata pelatih renang Lampung, Musyarofah, di Bengkulu, Minggu.

Menurut Eva, beberapa nomor yang hari ini dipertandingkan yang diprediksi menjadi andalan Lampung diantaranya nomor 200 meter Dada Putri.

“Di sini kami mengandalkan Halimahtus Sa'diah, lalu di 1.500 meter gaya bebas putra ada Akbar yang diproyeksikan bisa tembus final,” tambahnya.

Selain itu, pada nomor 100 meter gaya kupu-kupu putra Lampung menurunkan Djody dan Mahesa.

"Kami juga mengandalkan estafet 4X100 meter gaya ganti putra dan putri. Mudah-mudahan anak-anak fokus dan mengerahkan seluruh tenaga dan kemampuannya mulai pagi ini dan seterusnya," ungkap Eva.

Hari ini, di kolam renang ada dua medali yang diperebutkan yakni nomor 1.500 meter gaya bebas putra dan 100 meter gaya bebas putri.

"Doakan, Akbar yang turun di nomor 1.500 meter gaya bebas putra ini bisa memberikan hasil yang baik dan mempersembahkan medali untuk Lampung,' tambahnya.

Ini perenang yang diturunkan Lampung hari pertama:

1. 1.500 m bebas putra (Akbar)

2. 200 m dada putra (Taufik dan Farhan)

3. 100 m kupu2 putra (Djody da Mahesa)

4. 100 m kupu2 putri (Navara dan Queentania).

Demikian berita ini dikutip dari ANTARANEWS.COM untuk dapat kami sampaikan kepada pembaca sekalian.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here